Selasa, 07 Februari 2012

Pabrik Cerutu Jember


Kabupaten Jember merupakan salah satu kabupaten penghasil tembakau terbesar di Jawa Timur. Dalam perkembangannya, kebun-kebun tembakau ini tidak hanya dijadikan sebagai tempat pembudidayaan tembakau tapi juga dijadikan objek wisata.
Salah satu contoh agrowisata tembakau yang berkembang di Jember adalah Wisata Agro Tembakau Jember Besoeki Na Oogst. Daerah wisata ini berada di Desa Ajung, Kecamatan Jenggawah. Agrowisata milik PT. Perkebunan Nusantara IX ini dikembangkan pada lahan seluas 1000 Ha.
Daya tarik utama yang ditawarkan pada objek wisata ini adalah perkebunan tembakau, gudang pemeraman, sortir dan pengepakan serta proses pembuatan cerutu "hand made", Indopura Cigar. Terdapat juga toko cerutu dan toko souvenir hasil kerajinan khas Jember.